Cara Mudah Buat Link Undangan Telepon dan Video Call di WhatsApp
cara mudah buat link undangan telepon dan video call di whatsapp
Jakarta, MISTAR.ID
Ternyata banyak cara membuat link undangan telepon dan video call di WhatsApp (WA) yang bisa dilakukan dengan mudah. Apalagi, aplikasi WhatsApp baru saja merilis fitur terbarunya yang diberi nama Call Links.
Adapun fitur ini memungkinkan pengguna WhatsApp untuk membagikan tautan atau link panggilan audio atau video call kepada pengguna lain. Teknisnya, dengan mengklik tautan tersebut, mereka akan otomatis bergabung dalam panggilan terkait.
Dikutip dari laman BGR, fitur terbaru bertajuk Call Links ini cukup mirip dengan cara kerja aplikasi panggilan video lain seperti Google Meet, Microsoft Teams, atau Zoom. Salah satu bagian terbaiknya adalah tautan yang dibagikan ini bisa diakses oleh siapapun.
Baca Juga:Waspada! Aplikasi Antivirus Android Ini Bisa Kuras Saldo Rekening Bank
Bahkan ketika pemilik link tidak menyimpan kontaknya, dia tetap bisa bergabung dengan panggilan asalkan memiliki tautannya. Selain itu, perlu diketahui juga bahwa fitur Call Links ini masih terbilang sangat baru, sehingga belum semua pengguna WhatsApp bisa mengaksesnya. Nantinya, secara bertahap pihak pengembang akan merilis fitur ini untuk bisa digunakan oleh seluruh pengguna.
Berikut cara membuat link undangan telepon dan video call di WhatsApp yakni:
Pertama, silakan buka aplikasi WhatsApp di perangkat Anda. Lalu, masuk ke opsi tab ‘Panggilan’. 2. Jika fitur Call Links ini sudah tersedia di akun Anda, nantinya akan terlihat opsi untuk membuat link atau tautan. Letaknya tepat di atas log panggilan dan bertuliskan ‘Create Call Link’ atau ‘Buat Tautan Panggilan’.
Setelah itu, langsung saja ketuk opsi Create Call Link. Nantinya, WhatsApp secara otomatis akan membuat sebuah tautan panggilan yang bisa Anda bagikan ke pengguna lain. Sebagai catatan, tautan tersebut bisa digunakan untuk panggilan audio maupun video call.
Baca Juga:Ini Fitur WhatsApp Canggih Terbaru, Mampu Buat Grup Besar
Kemudian, salin tautan atau link yang tersedia. Lalu, kirimkan atau bagikan kepada pengguna lain atau siapa saja yang diinginkan. Nantinya, mereka hanya perlu mengklik tautan tersebut untuk bisa bergabung dalam panggilan.
5. Selesai. Demikian ulasan mengenai cara membuat link undangan telepon dan video call di WhatsApp dengan mudah. Semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan Anda. Selamat mencoba! (sindo/hm12)
PREVIOUS ARTICLE
Lima Pantangan di Jawa yang Tersirat dalam film Jagat Arwah